Jumat, 20 Maret 2020

MEKANISME BERSAING REAKSI SN2 DAN E2

Pada kali ini saya akan membahas tentang reaksi bersaing SN2 dan E2. Pada kedua reaksi antara SN2 dan E2 terdapat alkil halida yang bereaksi dengan basa lewis dan menghasilkan produk yang bisa bertindak sebagai hasil reaksi untuk reaksi substitusi maupun untuk reaksi eliminasi. Pada reaksi bersaing ini juga memiliki kesamaan yaitu keduanya sama-sama membutuhkan gugus pergi atau leaving group yang baik. Pada reaksi SN2 dan E2 ini juga membutuhkan berupa pelarut yang membuat terjadinya reaksi subsitusi maupun eliminasi bimolekuler ini adalah sama yaitu pelarut polar, kemudian daripada itu terdapat pula kesamaan lainnya berupa pengunaan basa yang kuat. Sehingga reaksi SN2 dan E2 disebut reaksi bersaing.

Dari gambar ini, dapat kita ketahui bahwa reaksi E2 terjadi lebih cepat dari pada SN2. Hal ini dapat terjadi apabila alkil halida sekunder dan nukleofil yang digunakan adalah basa kuat. Nukleofil yang baik yang merupakan basa lemah akan menguntungkan SN2 sedangkan nukleofil yang lemah adalah basa kuat akan disukai E2. Pada reaksi bersaing ini, dengan menaikkan suhu pada reaksi antara SN2 dan E2 cenderung meningkat proporsi eliminasi.

Permasalahan 
1. Bagaimana reaksi antara SN2 dan E2 dapat bersaing?
2. Jika alkil halida sekunder dan tersier digunakan dengan basa kuat yang terjadi pada reaksi bersaing SN2 dan E2?
3. Mengapa dengan menaikkan suhu cenderung meningkatkkan proporsi eliminasi?

3 komentar:

  1. Saya Risa Novalina G (A1C118070) akan menjawab permasalahan no 2
    Menurut saya yang terjadi adalah Pada alkil halida sekunder substitusi dan eliminasi akan bereaksi sedangkan pada alkil halida tersier jika menggunakan basa kuat maka reaksi eliminasi E2 yang akan terjadi.
    Terimakasih

    BalasHapus
  2. DESTI RAMADHANI (A1C118010)
    3. menurut saya hal ini dikarenakan pada dengan menaikkan suhu itu memberi peluang untuk reaksi eliminasi dia memiliki suatu karbokation yang tidak stabil,sehingga untuk mencapai keadaan transisi (molekul bertumbukan) untuk menghasilkan produk itu harus pada suhu yang tinggi,sedangkan mengapa tidak subsitusi,subsitusi pada suhu rendah ia sudah mencapai keaadaan transisi nya untuk membentuk produk dikarenakan karbokationnya stabil.

    BalasHapus
  3. Baiklah saya Wisliana NIM (A1C118060) akan menjawab permasalahan no 1
    Reaksi anatara SN2 dan E2 dapat bersaing karena pada dalam mekanisme reaksinya melalui kondisi yang sama, yaitu menggunakan pelarut polar dan basa yang kuat. Reaksi E2 membutuhkan basa yang baik (kuat) sedangkan reaksi SN 2 membutuhkan nukleofil yang baik. Dan terdapat keadaan bahwasanya nukleofil yang baik adalah basa yang baik (kuat) sehingga keadaan inilah yang menyebabkan SN 2 dan E2 dapat bersaing. Terima kasih

    BalasHapus